Skip to main content

Posts

Aplikasi Android Wajib bagi Operator Mesin Bubut (Bagian 6)

Ternyata dari sekian pengunjung blog ini,ternyata yang mendapat perhatian cujuo besar adalah daftar jenis dan ukuran bearing. Kali ini saya akan buat lebih mudah lagi bagi sobat,yang mau mencari ukuran bearing baik nomer,dimensi,berat bahkan beban yang sanggup ia terima. Ini adalah aplikasi Android yang wajib dimiliki oleh tukang bubut dan tekhnisi mekanika pada umumnya. Icon NTN Ball Bearings                      Dikeluarkan oleh pabrikan NTN,aplikasi ini bernama NTN Ball Bearings. Dalam menu utama aplikasi ini terdapat empat item. 1. Dimension, untuk melihat daftar jenis dan ukuran bearing 2. Search,pencarian 3. Calkulation,menu perhitungan beban 4. 3D CAD,menu gambar 3D via browser Meskipun aplikasinya bernama ball bearing tapi jangan salah,bukan hanya Ball bearing,di aplikasi ini terdapat 16 jenis bearing.   Daftar jenis bearing Dari enambelas jenis atau tipe bearing tersebut yang paling umum kita pakai adalah yang pertama. Deep grove ball

Springback, Pahat Bergetar Nyaring Bunyinya

Menghasilkan hasil pekerjaan yang rapih,halus dan akurat adalah dambaan semua tukang bubut, Hal ini akan berbanding lurus dengan waktu yang dibutuhkan dalam membubut namun berbanding terbalik dengan kuantitas hasil yang didapat. Terkadang tuntutan kuantitas membuat orang mengabaikan langkah kerja dan kualitas alat potong, terlebih dalam pengerjaan barang2 yang sulit,atau membubut permukaan yang sulit dijangkau, yang mengharuskan membuat alat potong dengan lengan yang panjang. Hal ini akan menghasilkan getaran balik dari perlawanan bahan terhadap alat potong yang menimbulkan suara dan hasil pekerjaan yang kasar. Getaran ini disebut juga dengan istilah "spring back" atau gampangnya "ngeper" 😂 Boring bar,credit for Wikipedia.org  Kerugian yang timbul dari spring back ini antara lain suara berisik, hasil yg kasar, alat potong yang cepat rusak,dan ukuran yang tidak tepat. Untuk mengurangi efek springback ini ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Teruta

Blog Dalam Perbaikan

Belakangan ini mungkin teman teman BMB dibuat bingung dengan tampilan blog ini. Admin mohon maaf dengan ketidaknyamanan ini. Blog Belajar Mesin Bubut kita ini lagi dalam perbaikan. Admin mencoba beberapa template dengan makssud mencari yang ringan di loading baik dengan komputer desktop maupun dengan handphone. Sekali lagi maaf.

Aplikasi Android Wajib bagi Operator Mesin Bubut ( Bagian 5: Mengoperasikan Mesin Bubut di Android )

Dari bejibun aplikasi engineering di Google Play store Aplikasi Android Wajib bagi Operator Mesin Bubut yang saya post sebelumnya saya anggap yang paling berguna buat pemula. Namun jika ingin mengasah kemahiran melihat dengan ketelitian mata yang tinggi dan kemahiran membuat bentuk di mesin bubut mungkin games berikut menarik buat kamu. 5. Game Caliper Digital Caliper Digital di Google Play store Game ini mengajak kita membaca sketmat digital dengan tepat. Ada beberapa task atau tugas yang disediakan,seperti mengukur diameter as,mengukur panjang baut dll. Kita bisa menggeser layaknya memakai sketmat nyata,atau memindahkan bendanya. Untuk setiap jawaban di task yang ada,kita di beri score. Makin teliti makin bagus yang kita dapatkan. Jangan sampai dapat "poor" yaa.... payah....😆 6.Game Lathe Worker Nah,ini gamenya tukang bubut..... walaupun cuma membubut batang kayu,tapi kita bisa berkreasi dengan game ini... Lathe Worker di Google

Aplikasi Android Wajib bagi Operator Mesin Bubut (Bagian 4)

4. Tap and Drill Chart Calculator Di SMK atau STM dulu kita sering melihat daftar perbandingan antara diameter bor dan Tap. Biasanya di tempel di dinding ruang praktik mesin,atau di pintu tool room. Nah aplikasi yang ini ,menampilkan lebih lengkap. Perbandingan atau chart yang berbeda untuk material yang berbeda. Dalam praktiknya kita sudah mengetahui bahwa diameter bor untuk mengetap suatu ukuran ulir pada bahan besi yang menghasilkan drat sempurna,tidak akan sama bagusnya pada bahan aluminium. Nah,aplikasi yang ini sudah mencatat nya... apk Tap and Drill Chart Calculator di Google Play store Pilihan ulir metrik   pilihan bahan yang tersedia Coba saya jelaskan cara penggunaan app ini... Kolom paling atas atau pertama ada pilihan jenis operasi yang tersedia,yaitu cutting tap atau proses pengetapan baru dan forming atau mungkin perbaikan. Kolom kedua terdapat pilihan bahan ada 8 jenis material yang berbeda. Beda bahan akan menghasilkan hitungan yang

Aplikasi Android Wajib bagi Operator Mesin Bubut (Bagian 3)

Setelah aplikasi sebelumnya ,yang ini saya rasa lebih berguna Tanpa Aplikasi ini pun sebenarnya kita bisa lakukan itung itungan sederhana, tp tetap harus menggunakan busur derajat atau kalkulator ilmiah. 3. Taper Taper adalah aplikasi ringan dan cukup berguna untuk kita di _mesin bubut_ . Aplikasi ini membantu menentukan sudut ketirusan bila kita menetapkan diameter terbesar atau D, diameter terkecil atau d, dan panjangnya atau L Aplikasi ini bermanfaat saat kita membuat tangkai atau stang bor di kepala lepas atau benda lain yang ketirusan nya tidak kita ketahui. app Taper di Google Play store penggunaan Taper Kita bisa mendapatkan ukuran alfa jika mengetahui besarnya D,d dan L. Begitu juga sebaliknya, jika alfa yang ditentukan lebih dahulu, kita bisa mencari yang lainnya. Cukup bermanfaat bukan? Tidak perlu buka kalkulator ilmiah lagi kan?.... Selanjutnya. ... 4. Kalkulator pembanding diameter bor dan tap....

Aplikasi Android Wajib bagi Operator Mesin Bubut (Bagian 2)

Setelah sebelumnya saya post sebuah aplikasi yang cukup mendasar untuk operator mesin bubut,saya lanjutkan mencoba yang lain yang mungkin berguna bagi kita. 2. Metal Weight Calculator (Kalkulator Berat Logam ) Aplikasi selanjutnya yang wajib dimiliki oleh operator mesin bubut adalah kalkulator penghitung berat logam alias metal Weight Calculator. Menurut saya ini aplikasi yang sangat penting bagi kita. Jika mendapat sebuah job dan harus menentukan harga,saya kerap kali menghitung dengan aplikasi ini. Metal Weight Calculator di Google Play store beragam jenis dan bentuk logam bisa dihitung Aplikasi ini bisa menghitung berat beraneka bahan. Mulai dari aluminium, besi karbon,tembaga,kuningan, stainless steel dan lain lain. Bentuk juga bisa beragam. Mulai round bar atau as,pipa,hexagonal bar,plat dan banyak lagi. Yang lebih berguna adalah kita bisa memasukkan harga per kilo dari bahan yang dihitung. Jadi kebutuhan kita akan suatu bahan bisa langsung dikonversi ke